Thursday, March 21, 2013
Home »
» Aneka Camilan Makassar yang Wajib Dibeli untuk Ole-ole
Aneka Camilan Makassar yang Wajib Dibeli untuk Ole-ole
Makassar - Usai traveling di Makassar, jangan lupa membawa oleh-oleh cemilan atau kue-kue sebagai buah tangan untuk keluarga di rumah atau rekan di kantor.. Beberapa oleh-oleh yang patut dibawa pulang misalnya Otak-otak, Jalangkote, Gogos, kue Bagea, atau kacang telur.
Ole-ole, begitu orang Makassar menyebut oleh-oleh. Beberapa tempat belanja pas dengan harga dan ramah di kantong.
Seperti di pusat perbelanjaan ole-ole di jalan Somba Opu, Makassar. Di jalan Somba Opu ada sekitar belasan toko yang menjual ole-ole khas Makassar, seperti toko Serba Ole-ole atau Toko Keradjinan. detikTravel mampir ke tempat ini Kamis (21/3/2013).
Belanja otak-otak, ada dua tempat pilihan untuk berbelanja otak-otak. Seperti Otak-otak Ibu Elly di Jalan Kijang atau Otak-otak Ibu Sanny di Jalan Singa. Untuk baso, yang sering dijadikan oleh-oleh adalah Baso Ati Raja di Jl Lampobatang.
Sedangkan Jalangkote atau kue pastel yang khas bisa dibeli di beberapa kedai di Jalan Lasinrang. Selain kue pastel, ada juga pastel, kroket dan bakwan atau bikandoang. Perbijinya seharga Rp 3.000 sampai Rp 6.000 biji.
Selain beberapa macam kue tradisional, ada juga ole-ole yang sangat khas Makassar. Yakni Minyak Gosok Cap Tawon dengan berbagai ukuran botolnya. Tapi yang paling sering dijadikan ole-ole adalah kemasan botol ukuran 330 mililiter.
Kemasan 330 ml minyak gosok asli Makassar ini ditawarkan dua macam, yakni tutup botol merah seharga Rp 90.000 dan tutup botol putih seharga Rp 230.000. Bedanya hanya kualitas ramuan minyak gosok yang terkenal sejak tahun 1912 ini. Selain minyak gosok ada juga minyak kayu putih.
Selain itu juga, bagi kaum hawa, akan lebih sempurna jalan-jalannya bila membawa pulang kain sutra tenun khas Bugis. Sepaketnya minimal seharga Rp. 250.000 hingga jutaan rupiah. Motifnya sangat khas dari Makassar dan menarik jika dijadikan busana pesta atau pakaian bersantai.
0 komentar:
Post a Comment