Thursday, March 14, 2013

Inikah Jalan Raya Paling Rimbun Sedunia?


Porto Alegre - Saat traveling ke Brazil, cobalah datang ke Kota Porto Alegre di negara bagian Rio Grande do Sul. Di kota ini terdapat jalan yang disebut-sebut paling hijau, bahkan paling indah sedunia!

Goncalo de Carvalho adalah jalan paling terkenal di Porto Alegre. Banyak traveler menyebut jalan ini sebagai yang terindah di dunia. Betapa tidak, ratusan pohon Rosewood memenuhi tiap sisi jalan sepanjang 500 meter ini.

Dari Amusing Planet, Kamis (14/3/2013), pohon-pohon Rosewood ini tumbuh menjulang setinggi bangunan 7 lantai. Warga setempat mengatakan, pohon-pohon ini ditanam sekitar tahun 1930-an oleh warga Jerman yang bekerja di tempat pembuatan bir setempat.

Pembangunan mal di dekat jalan ini sempat menimbulkan kekhawatiran terhadap keindahan Goncalo de Carvalho. Untungnya, pada 5 Juni 2006 Walikota Jose Fogaca menandatangani surat ketetapan tentang Goncalo de Carvalho sebagai bagian dari pembangunan historis, kultural, dan lingkungan kota.

Foto-foto seputar keindahan jalan ini beredar di kalangan para pemerhati lingkungan. Jalan sekaligus 'terowongan pohon' itu pun menjadi populer di dunia maya. Pada 2008, seorang ahli biologi asal Portugis menuliskan di blognya bahwa Goncalo de Carvalho adalah jalan terindah di dunia. Julukan tersebut dipakai oleh beberapa publikasi sejak saat itu.



Related Posts:

  • Nature Wallpaper | Nature Backgrounds Wallpapers | Free Nature DesktopThis Image was ranked 42 by Bing.com for keyword nature, You will find this result at BING.IMAGE META DATA FOR Nature Wallpaper | Nature Backgrounds Wallpapers | Free Nature Desktop \'s IMAGETITLE:Nature Wallpaper | Nature Ba… Read More
  • Love of NatureThis Image was ranked 41 by Bing.com for keyword nature, You will find this result at BING.IMAGE META DATA FOR Love of Nature\'s IMAGETITLE:Love of NatureIMAGE URL:https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgD… Read More
  • /photos/19500000/GreenNatureWallpapergreen1951138019201440.jpgThis Image was ranked 43 by Bing.com for keyword nature, You will find this result at BING.IMAGE META DATA FOR /photos/19500000/GreenNatureWallpapergreen1951138019201440.jpg\'s IMAGETITLE: /photos/19500000/GreenNatureWallpap… Read More
  • 10 Best Nature PicturesThis Image was ranked 37 by Bing.com for keyword nature, You will find this result at BING.IMAGE META DATA FOR 10 Best Nature Pictures\'s IMAGETITLE:10 Best Nature PicturesIMAGE URL:http://www.designsnext.com/wp-content/uploa… Read More
  • these best nature photo with your friends on social networking sitesThis Image was ranked 39 by Bing.com for keyword nature, You will find this result at BING.IMAGE META DATA FOR these best nature photo with your friends on social networking sites\'s IMAGETITLE: these best nature photo with … Read More

0 komentar:

Post a Comment