Tuesday, March 19, 2013

Wajah Tercantik Swiss Ada di Interlaken


Jakarta - Banyak traveler menyebut Swiss sebagai salah satu negara terindah di dunia. Pegunungan salju dan lembah bunga tersebar di banyak tempat. Mau lihat sudut terindah negeri ini, datangilah Interlaken di tengah-tengah Swiss.

Permukaan air danau yang tenang memantulkan puncak-puncak bersalju Pegunungan Alpen. Lembah bunga terhampar bagai karpet, pohon-pohon pinus menjulang tinggi, rumah-rumah kayu kian mempercantik tempat ini. Inilah Interlaken, sebuah kota kecil di Provinsi Bernese Highland, Swiss.

Interlaken terkenal sebagai lokasi favorit olahraga outdoor dan aktivitas traveling. Tapi yang membuat wisatawan betah berlama-lama di sini tentu saja panoramanya yang sangat indah. Interlaken berlokasi di antara dua danau yakni Thun dan Brienz. Kota ini juga berada di bawah bayang-bayang Gunung Eiger, Monch dan Jungfrau.

"Interlaken adalah tempat wisatawan melihat Swiss yang paling indah. Selain itu (wisatawan) juga bisa melakukan banyak aktivitas seperti naik kapal mengelilingi danau sampai naik kereta gantung," kata Simon Bosshart, Director Asia Pacific Switzerland Tourism saat acara Switzerland Travel Experience di Hotel JW Marriott, Jakarta, Selasa (19/3/2013).

Pagi hari, bukalah jendela penginapan Anda dan nikmati hangatnya matahari. Usai sarapan, cobalah berjalan kaki di pesisir Danau Thun atau Danau Brienz. Kalau ingin berenang, datanglah pada bulan Juli-Agustus saat suhu airnya sekitar 20 derajat Celcius. Anda juga bisa main kano dan ikut tur naik kapal keliling dua danau ini.

Traveler yang doyan bersepeda bisa mengelilingi Danau Brienz selama 4 jam, dan berkunjung ke air terjun Giessbach di tengah jalan. Dari Interlaken, Anda bisa bersepeda ke Lauterbrunnen dengan waktu tempuh selama 2 jam untuk melihat langsung air terjun Trummelbach yang indah.

Interlaken adalah kiblatnya wisata adrenalin di Swiss. Topografi alamnya memungkinkan Anda bertualang baik di darat, air, dan udara. Traveler bisa melakukan paragliding, mendaki gunung, juga rafting dan bermain kano di sungai. Untuk wisata air tersedia windsurfing, waterskiing, wakeboarding, dan tentu saja sailing. Bermain ski di Interlaken sudah jadi agenda wajib!

Tak sulit menyambangi Interlaken, baik dari Swiss maupun dari negara-negara tetangganya. Para backpacker bisa naik bus dari Florence, Roma, Paris dan Munich langsung ke Interlaken. Lalu ada kereta api yang menghubungkan Interlaken dengan Zurich, Jenewa, Basel, Berne, dan Luzern. Anda akan melewati stasiun KA tertinggi di Eropa yakni Jungfraujoch, 3.454 mdpl!

0 komentar:

Post a Comment