
Makassar - Gerbang pariwisata Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat semakin terbuka lebar. Sebuah kerjasama dua daerah ini terbentuk, Poros Makassar Lombok namanya. Kedatangan turis yang semakin banyak pun jadi tujuan.
"Poros Makassar Lombok ini dibuka agar bisa menambah kunjungan wisatawan," ungkap Wakil Gubernur NTB, Ir H Badrul Munir dalam acara 'Direct Promotion NTB di Makassar' di Swiss Belin, Makassar, Jumat (3/5/2013).
Menurutnya, kemiripan antara NTB dan Makassar menjadi salah satu faktor terbentuknya poros ini. Tindak lanjut poros ini adalah kerjasama antara Sulawesi Selatan dan NTB. Kemudian, dilanjutkan dengan kerjasama dinas terkait antar kedua provinsi.
"Poros ini untuk tahap pertama dalam pengembangan ekonomi dan pariwisata. Kami memprioritaskan kerjasama di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif," lanjut Badrul.
Alasan provinsi NTB menggaet Sulawesi Selatan untuk promosi pariwisata adalah karena Makassar dianggap sebagai gerbang menuju Indonesia bagian timur. Kedua pihak pun diuntungkan dalam hal ini. Pada Jumat (3/5) sore ini dilakukan acara Table Top antara seller dan buyer dari 4 provinsi.
"Buyers ini cukup banyak ada 4 daerah, dari Bali, Jatim, Kaltim dan Makassar. Ada 50 buyers," kata Dirjen Pemasaran Pariwisata Kemenparekraf, Esthy Reko Astuti dalam acara yang sama.
Diharapkan, lanjut Esthy, Table Top ini bisa berujung pada peningkatan jumlah wisatawan, khususnya mancanegara yang datang ke Indonesia.
"Target kita tahun ini 9 juta wisman, dengan buyers seller ini saya yakin mudah-mudahan bisa tercapai," tutupnya.
0 komentar:
Post a Comment