Sunday, April 14, 2013

Menjelajah Indahnya Thailand dari Balik Lensa


detikTravel Community - 

Banyak cara untuk menikmati destinasi di Thailand, salah satunya adalah dengan fotografi. Berburu foto jadi alternatif kegiatan wisata berbeda yang tak kalah seru.

Fotografi merupakan suatu seni untuk mengabadikan momen dalam bentuk foto sehingga momen tersebut bisa dilihat dan dikenang kembali. Syarat utama fotografi adalah fotografer (pelaku) dan kamera (alat). Sehubungan dengan judul di atas, saya selalu berusaha menikmati suasana dan tempat baru dengan fotografi. Saat itu, kebetulan saya di Thailand.

Mungkin di antara traveler masih bingung, apa bisa kita menikmati Thailand dengan fotografi? Jawabannya menurut saya adalah bisa. Saya teringat suatu kutipan yaitu "Everyone has photographic moment, but some of them does not have camera" yang berarti setiap orang memiliki momen fotografis, namun beberapa di antara mereka tidak memiliki kamera.

Cara saya menikmati suasana Thailand dengan fotografi biasanya cukup sederhana. Saya cukup jalan-jalan, kamera menyala dan tentunya ambil objek yang menarik. Dengan menikmati suasana seperti itu, secara tak langsung kita mengenal budaya dan kebiasaan orang Thailand tentunya.

Jadi bisa dibayangkan kita menjumpai suatu momen atau tempat yang menarik dan seketika itu juga otak kita merespon momen tersebut dengan mengingatnya yang kemungkinan besar akan kita lupakan. Kalau kita membawa kamera, setidaknya kita dapat mengabadikan momen atau tempat tersebut.

Dalam menikmati Thailand dengan fotografi, saya lebih cenderung fokus ke lanskap dan street photography. Dua cabang fotografi tersebut setidaknya cukup untuk mengabadikan suasana dan tempat yang menarik. Tipe kamera tidak selalu menjadi pertimbangan utama. Karena yang terpenting adalah bagaimana mengkonsep suasana dan tempat tersebut dalam otak kemudian diaplikasikan di kamera.

Tentu saja semakin canggih kamera, semakin mudah pengaplikasian konsep-konsep yang telah dibayangkan. Tapi yang paling utama yaitu seberapa kreatif sang fotografer dalam melihat objek-objek di sekitarnya. Mungkin beberapa rekan sudah familiar dengan quote "Man behind the gun" atau si pelaku fotografi tersebut.

Pengetahuan dasar tentang fotografi sangat diperlukan kalau kita menginginkan suatu foto yang menarik dari objek yang kita foto. Ada dua pengetahuan dasar yang cukup penting yaitu pengetahuan tentang kamera (segitiga ISO, shutter speed dan diafragma) dan komposisi (pengambilan foto dengan angle atau sudut yang pas).

Banyak situs dan e-book fotografi yang membahas tentang segitiga ISO–shutter speed–diafragma. Begitu juga pengetahuan dasar tentang komposisi foto, misalnya aturan rule of third, fill the frame, depth of field dll, yang bisa kita pelajari secara online. Dengan mengerti dasar utama fotografi, foto-foto yang kita hasilkan lebih mempunyai arti dan jiwa.

0 komentar:

Post a Comment