Saturday, December 22, 2012

Ini Cara Baru Pamer Keindahan Bawah Laut Indonesia


Jakarta - Siapa yang tak terpesona dengan keindahan alam bawah laut Indonesia? Ada banyak terumbu karang dan ikan cantik di sana. Untuk semakin memperkenalkan keindahannya, Kemeparekraf mengadakan Indonesian World Underwater Photo Contest 2013.

"Tahun 2013 akan dibuat underwater photo contest untuk seluruh diver dunia," kata Direktur Pengembangan Wisata Minat Khusus, Konvensi, Insentif dan Even, Direktorat Pengembangan Destinasi Pariwisata, Kemenparekraf, Achyaruddin dalam jumpa pers Pertemuan Akhir Tahun Dirjen Pengembangan Destinasi Pariwisata, bertempat di Restoran Demang, Jl MH Thamrin, Sarinah, Jakarta, Jumat (21/12/2012).

Kontes foto ini bertujuan untuk menjadikan Indonesia sebagai pusatnya diving dunia.

"Kita juga mencari cara bagaimana bisa membuat laut Indonesia pusatnya diving dunia, karenanya kita buat kontes ini," jelas Achyar.

Kontes foto yang mengambil tema 'Heaven One Nation' ini bisa diikuti diver dari berbagai negara. Rencananya, lomba akan dibuka mulai Januari-Oktober 2013.

"Daftarnya bisa ke seluruh dive operator yang ada di Indonesia," lanjut Achyar.

Selain bertujuan untuk mengangkat kunjungan wisata bagi destinasi selam ke Indonesia, kontes foto bawah laut ini juga diharapkan berkontribusi untuk pemasukan daerah destinasi.

"Tidak ada di negara lain yg punya dive site sebanyak Indonesia. Harapannya, dengan adanya ini (kontes foto bawah laut-red) Indonesia bisa membuktikan kalau punya diving site terbaik di dunia," tambah Achyar.

0 komentar:

Post a Comment